Kodim 0501/JP BS Menggelar Tentang Penyuluhan HIV/AIDS Untuk Para Anggota

  • Bagikan
Kodim 0501/JP BS Menggelar Tentang Penyuluhan HIV/AIDS Untuk Para Anggota

Jakarta, SBN – Kodim 0501/JP BS menyelenggarakan kegiatan penyuluhan kesehatan HIV/AIDS di Lantai 3 Makodim 0501/JP BS Jalan Selaparang Blok B Kav 1 Gunung Sahari Selatan, Kemayoran,Jakarta Pusat,pada Kamis (03/01/2019).

Dalam sambutannya, Komandan Kodim 0501/JP BS Letkol Inf Wahyu Yudhayana yang diwakili oleh Kasdim mengatakan kegiatan sosialisasi AIDS ini sangat penting agar para Prajurit dan PNS Kodim 0501/JP BS tidak terkena penyakit AIDS. “Penyakit AIDS sangat sulit dalam pengobatannya (belum ada obatnya). Oleh sebab itu pentingn sekali pengetahuan tentang bahaya penyakit ini. Maka sosialisasi hari ini diharapkan para anggota yang belum mengerti agar menanyakan mengenai bahaya penyakit AIDS ini,”lanjut Dandim.

Kodim 0501/JP BS Menggelar Tentang Penyuluhan HIV/AIDS Untuk Para Anggota

Human Immunodeficiency Virus, atau HIV, adalah virus yang menyebabkan AIDS (Acquired Immune Deficiency Syndrome). “HIV secara drastis dapat menurunkan sistem kekebalan tubuh,sehingga memungkinkan penyakit,bakteri,virus,dan infeksi lainnya menyerang tubuh Anda. Tidak seperti virus lainnya, tubuh kita tidak bisa menyingkirkan HIV sepenuhnya. Oleh sebab itu jika anda terinfeksi HIV,maka anda akan memilikinya sepanjang hidup,”papar Dandim.

Pada kesempatan yang sama Dr.Theresia (Polkes Kodim 0501/JP BS) menerangkan bahw AIDS adalah kondisi yang paling parah dari penyakit HIV. Ditandai dengan munculnya penyakit lain,seperti kanker dan berbagai infeksi,yang muncul seiring dengan melemahnya sistem kekebalan tubuh.

“Menurut laporan dari WHO (World Health Organization),pada akhir 2014,ada sekitar 37 juta orang yang hidup dengan HIV dan 1,2 juta orang meninggal karena penyebab terkait AIDS. Namun, hanya 54% dari penderita yang menyadari bahwa mereka mengidap HIV/AIDS. Ini karena Anda mungkin saja mengidap HIV tanpa gejala,”tutur Dr.Theresia.

Menurutnya meskipun tidak menunjukkan gejala apapun, orang yang terinfeksi masih dapat menularkan virus ke orang lain “Ini karena HIV dapat memakan waktu hingga 2 sampai 15 tahun dalam memunculkan gejala. Anda mungkin memiliki HIV dan masih terlihat sehat dan berfungsi secara normal. Anda tidak dapat mengetahui secara pasti apakah Anda memiliki HIV sampai Anda diperiksa,”ujarnya.

HIV tidak langsung merusak organ,tetapi akan menyerang sistem kekebalan tubuh, sehingga memungkinkan terjadi berbagai penyakit lainnya,terutama infeksi, untuk menyerang tubuh. “Gejala pertama dari HIV mirip dengan infeksi virus lainnya:Demam,Sakit kepala,Kelelahan,Sakit otot, Kehilangan berat badan, Pembengkakan kelenjar di tenggorokan,ketiak,atau pangkal paha,”terangnya.

Theresia menjelaskan bahwa Di negara-negara yang miskin sumber daya,TB adalah infeksi yang paling umum yang terkait dengan HIV,dan merupakan penyebab utama kematian di antara orang dengan AIDS. (Git/Kodim 0501/JP BS)

  • Bagikan